DOMPET CANTIK DARI KARTON

Anak-anak perempuan biasanya paling suka main permainan jual-beli atau sering kita sebut dengan pasar-pasaran. Mereka berpura-pura menjual sesuatu atau membeli sesuatu dari temannya. Uangnya? Tentu uang palsu. Hehe…

Waktu saya kecil dulu, uang-uangan saya pakai dari daun tertentu atau membuat sendiri dari potongan-potongan kertas. Bagaimana dengan si kecil Anda? Apa ia juga senang bermain peran seperti ini? Tentu asyik.

Lebih asyik lagi, kalau kita menghadiahinya sebuah dompet untuk menyimpan semua “uang”nya. Tidak harus beli, lho. Kita bisa membuat sendiri!

Bahan & alat:

  • kertas karton
  • kertas kado
  • pita
  • double tape
  • lem castol
  • mika
  • perekat dompet / kancing
  • gunting
  • pembolong kertas

Cara membuat:

  1. potong kertas karton menjadi 2 bagian. Untuk bagian luar, potong karton 25×12 cm. Untuk bagian dalam, potong karton 25×8 cm.
  2. lapisi karton dengan kertas kado. agar lebih rapi, gunakan double tape untuk merekatkannya.
  3. susun karton yang sudah tersampul. lalu lubangi pinggirnya (berkeliling) dengan pelubang kertas.
  4. gunting pita kecil sepanjang ±75-80 cm atau sesuai dengan keliling dompet. lalu jahitkan pita di sekeliling lubang sampai terhias pita. simpulkan ujungnya membentuk bunga atau jalinan pita yang cantik.
  5. tempelkan perekat atau kancing cetit pada dompet dengan menggunakan lem castol.
  6. hias bagian dalam dompet dengan potongan mika atau potongan kertas karton yang lebih kecil.

dompet karton

Kreatifitas ini untuk anak usia 5-10 tahun. Kembangkan keterampilan ini sesuai dengan kreativitas Anda dan si kecil.

Selamat mencoba!

About bunda 426 Articles
Hai! Panggil saya Icha atau Bunda Fafa. Seorang perempuan biasa yang bangga menjadi istri dan ibu rumah tangga, dan ingin terus belajar untuk menjadi luar biasa dengan karya dan dedikasi. Saat ini saya berdomisili di Yogyakarta, bersama dengan suami saya tercinta, Mr. E, dan anak-anak kami, Fafa (2010) dan Faza (2014). Enjoy!

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.