ME-RECYCLE BAJU-BAJU TUA

Ini sudah jelek, aku nggak mau pakai baju ini lagi.

Baju ini sudah kekecilan untuk tubuhku.

Bosan pakai baju ini terus, aku ingin pakai baju yang lebih baru dan fashionable.

Kata suamiku, baju ini membuatku nampak tua dan gemuk.

Apa saat ini Anda sedang memilah dan memilih isi lemari pakaian Anda? Dan Anda berniat untuk membuang beberapa baju tua atau baju lama milik Anda? Tunggu dulu! Masih ada banyak cara untuk memanfaatkan baju-baju lama yang Anda miliki.

Anda mungkin bisa memilih baju-baju lama yang masih layak pakai untuk disumbangkan pada acara amal atau bazar. Ya, bisa saja itu Anda lakukan. Terutama di saat ada banyak acara amal yang sedang digelar untuk membantu korban bencana alam. Itu sangat bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan. Anda mendapatkan pahala dari Tuhan atas keikhlasan hati Anda.

Tapi, jika Anda memilih untuk mendapatkan “sesuatu” yang ingin menguntungkan Anda pribadi, mungkin Anda perlu mencoba me-recycle baju-baju tua Anda.

Anda bisa melakukan mix and match antara baju yang satu dengan yang lainnya. Seperti menyatukan 2 baju menjadi sebuah baju baru dengan model baru. Anda bisa membuat polanya, kemudian membawa kedua baju tersebut ke penjahit. Menjahit sendiri? Wow, itu nilai plus-plus bagi Anda.

Bagaimana dengan jeans lama yang sudah kekecilan? Anda bisa memotong jeans Anda dan menyesuaikan ukurannya dengan ukuran anak Anda. Hias dengan kain flanel atau bordir di ujung dan bagian pahanya.

Jika Anda benar-benar tidak ingin memakainya kembali, Anda bisa menjadikan baju-baju lama itu menjadi tas, dompet, korden, atau hiasan bantal. Ini dapat membantu Anda menyalurkan hobi menjahit Anda dan juga mendapatkan barang baru dari baju-baju lama!

Klik www.youtube.com untuk melihat video lainnya.

About bunda 566 Articles
Hai! Panggil saya Icha atau Bunda Fafa. Seorang perempuan biasa yang bangga menjadi istri dan ibu rumah tangga, dan ingin terus belajar untuk menjadi luar biasa dengan karya dan dedikasi. Saat ini saya berdomisili di Yogyakarta, bersama dengan suami saya tercinta, Mr. E, dan anak-anak kami, Fafa (2010) dan Faza (2014). Enjoy!

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*


This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.